top of page

Program Kampus Merdeka Mandiri di Infinite Learning untuk Perguruan Tinggi di Kepulauan Riau

Infinite Learning mengadakan pertemuan makan siang bersama dengan sejumlah rektor dari perguruan tinggi di Kepulauan Riau pada hari Senin, 18 September 2023. Pertemuan makan siang ini dihadiri oleh perwakilan dari Politeknik Negeri Batam, Institut Teknologi Batam (ITEBA), Universitas Internasional Batam (UIB), Universitas Ibnu Sina, Universitas Universal, dan Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH). Keberagaman lembaga pendidikan yang hadir mencerminkan komitmen Infinite Learning untuk bekerja sama dalam pengembangan talenta di Kepulauan Riau.


Infinite Learning berdiskusi dengan perguruan tinggi di Kepulauan Riau

Tujuan utama dari pertemuan ini adalah untuk menjalin kolaborasi yang kuat antara Infinite Learning dan perguruan tinggi di Kepulauan Riau. Wilayah ini kaya akan potensi yang besar, sehingga kolaborasi ini menjadi sangat penting untuk mengembangkan serta memaksimalkan bakat dan talenta mahasiswa. Infinite Learning memiliki tekad besar untuk berkontribusi pada perkembangan talenta-talenta yang berpotensi tersebut.


Diskusi yang terjadi selama pertemuan yaitu fokus pada peluang kerja sama dan memperkenalkan program Kampus Merdeka Mandiri (KMM) kepada para rektor perguruan tinggi. Program ini juga telah menjadi fokus dunia pendidikan Indonesia sekarang karena menawarkan peluang besar bagi para mahasiwa untuk mengembangkan potensi mereka di luar kurikulum akademik di kampus. Oleh karena itu, pada pertemuan ini Infinite Learning dengan semangat membahas bagaimana program KMM dapat memberikan wawasan dan pengalaman yang berharga kepada mahasiswa.


Tujuan dari KMM sendiri adalah untuk membantu sebanyak-banyaknya mahasiswa mendapatkan pengalaman di luar kampus dan membekali mereka dengan keterampilan, sehingga mereka siap menghadapi tantangan karir di masa depan. Harapannya, kolaborasi Infinite Learning dengan perguruan tinggi pada program KMM ini adalah semakin banyak mahasiswa yang bisa mendapatkan pengalaman di luar kampus, seperti magang dan studi independen.


Tentunya, di Infinite Learning para mahasiswa akan memiliki kesempatan untuk dapat belajar banyak hal, terutama tentang teknologi informasi yang sangat penting di era digital sekarang. Ini adalah langkah awal yang menjanjikan untuk menciptakan sumber daya manusia yang lebih unggul dan berdaya saing tinggi di Kepulauan Riau.


Kolaborasi program Kampus Merdeka Mandiri (KMM) di Infinite Learning ini nantinya tidak hanya berfokus di Kepulauan Riau saja, tetapi juga akan meluas ke berbagai perguruan tinggi di Indonesia, serta membawa manfaat besar untuk perkembangan pendidikan dan talenta mahasiswa Indonesia. (MZ)

bottom of page