top of page

Berkembang Tanpa Batas Bersama “Anyone Anything”

Updated: Sep 14

Pernahkah kalian berpikir bahwa siapapun bisa menjadi apapun yang mereka inginkan? Itulah inti dari acara “Anyone Anything” yang diselenggarakan oleh Infinite Learning. Nantinya, acara ini bukan hanya tentang belajar, tetapi juga tentang memperluas pola pikir dan relasi, mendorong motivasi dan kolaborasi, serta merangkul keragaman.


Pada hari Jumat, 8 September 2023, Infinite Learning menyelenggarakan acara Anyone Anything Batch Pertama dengan highlight “Anyone Anything Edutalk” dengan menghadirkan pemateri muda, yaitu Roro Mega Cahyaning ‘Azmi selaku People Lead dari Kumpul. Acara ini akan menciptakan peluang bagi generasi muda dalam berkontribusi pada kemajuan dan pengembangan teknologi.



Infinite Learning meluncurkan program baru, Anyone Anything
Infinite Learning Anyone Anything batch 1

Mari kita telusuri lebih dalam tentang acara ini dan melirik sedikit testimoni dari salah satu peserta “Anyone Anything Edutalk”


Pentingnya Memperluas Pola Pikir dan Menciptakan Peluang


Dalam dunia yang terus berkembang, pemahaman bahwa ‘batasan’ hanyalah pikiran lama adalah kunci untuk berkembang dan menjadi sukses. “Anyone Anything” adalah ide dari Ari Nugrahanto yang merupakan Program Director di Infinite Learning. Ide ini bukan sekadar untuk nama program, melainkan menjadi tagline dan filosofi yang ditanamkan di seluruh bagian komunitas Infinite Learning. “Anyone Anything” akan mengubah pemahaman kita bahwa tidak peduli apa latar belakang kita, kita tetap memiliki potensi untuk mencapai apapun yang kita impikan.


Selain itu, acara ini membantu kita memahami bahwa dengan keterampilan yang sesuai dan pola pikir yang benar, kita dapat menciptakan peluang baru di berbagai bidang. Pemateri yang telah berhasil menembus batasan-batasan yang ada menjadi motivasi serta inspirasi yang nyata bagi kita semua untuk berani bermimpi lebih besar.


Testimoni: Pengalaman Inspiratif di “Anyone Anything Edutalk”


Salah satu peserta dengan antuisias menyatakan, “Mengikuti kegiatan Anyone Anything yang diselenggarakan oleh Infinite Learning adalah pengalaman yang sangat menyenangkan bagi saya!.” Ia juga menyoroti kemampuan pemateri, Kak Roro, yang mampu menyampaikan materi dengan sangat baik dan mudah dipahami oleh semua peserta. Ini menjadi bukti bahwa acara “Anyone Anything” benar-benar membawa nilai tambah dalam memperluas pengetahuan dan pola pikir.



Selain itu, aspek yang membuat acara ini istimewa adalah kesempatan untuk berkenalan dengan orang-orang baru dari berbagai latar belakang. Peserta tidak hanya datang untuk belajar bersama pemateri, tetapi juga untuk berbagi pengalaman dan pandangan. Ini merupakan jaringan relasi yang kuat, yang dapat berujung pada kolaborasi dan peluang baru di masa yang akan datang.


Poin tambahan yang disoroti oleh peserta ini adalah makanan yang disediakan oleh Infinite Learning. “Tentunya kami sangat terkesan dengan makanan yang enak,” katanya. Pernyataannya tersebut menunjukkan bahwa Infinite Learning memberikan perhatian pada detail dan kenyamanan peserta selama acara, dengan menyediakan makanan sebagai salah satu komponen penunjang dalam acara ini.


Peserta tersebut menutup testimoninya dengan kata-kata yang penuh semangat, “So, pastinya acaranya seru banget!.” Secara tidak langsung, ini adalah cerminan dari semangat dan energi yang terasa di sepanjang acara “Anyone Anything Edutalk.”


Bersama-sama, mari kita terus berkontribusi pada kemajuan dan pengembangan teknologi. Ini adalah kesempatan emas untuk terus berkembang dan menggali potensi tanpa batas dalam acara “Anyone Anything”. Jangan lewatkan batch selanjutnya yang akan diadakan pada bulan Oktober 2023. Infinite Learning berkomitmen untuk membawa tema-tema baru yang menarik, yang akan memberikan pengetahuan yang berbeda, dan pastinya tidak kalah seru. Bergabunglah dalam perjalanan pembelajaran ini yang akan membantu kalian menjadi apapun yang kalian impikan! (MZ)

103 views0 comments
bottom of page